07 Maret 2010

"Mencoba untuk menghargai semua orang"

MAHATMA GANDHI .. .. ^^

Mahatma gandhi ..... ?? dia adalah seorang tokoh yang kuat, sabar dan tangguh dalam mengahadapi cobaan .. .. cobaan yang berat sudah pernah di rasakan oleh nya, terutama kejadian yang mungkin tidak akan pernah di lupakan oleh nya, yaitu kejadian disebuah kereta api. Didalam kereta api itu, Mahatma gandhi diperlakukan layak nya seorang budak, dia di usir dan di pukul oleh konduktor kereta api, padahal dia adalah seorang tergolong orang yang berpendidikan tinggi. Banyak cobaan yang telah di hadapi oleh nya, tetapi Mahatma gandhi tetap sabar dalam menghadapi semua cobaan itu. Dengan kesabaran dan ketangguhan nya, Mahatma gandhi menjadi seorang penolong dan pemimpin bagi bangsa India yang berada di Afrika Selatan.

Didalam hidup nya Mahatma gandhi selalu berusaha untuk menghargai semua orang. Dia tidak pernah memandang seseorang dari ras, suku, agama dan sekali pun kedudukan nya. Semua orang dimata nya itu sama.

Oleh karena itu, kita sebagai manusia jangan pernah memandang seseorang itu dari ras, suku, agama dan kedudukan nya. Kita harus bisa menghargai semua orang, siapa pun dia, apa pun pekerjaan nya, apa pun kedudukan nya itu, harus nya kita menganggap mereka itu sama. Apabila kita memandang seseorang dari ras, suku, agama dan kedudukan nya, maka kehidupan kita tidak akan mengalami perubahan.

Didalam agama juga diajarkan untuk tidak pernah memandang seseorang dari ras, suku, agama dan kedudukan nya. Tuhan saja sebagai pencipta alam semesta ini tidak pernah memandang umat nya dari ras, suku, agama dan kedudukan nya. Siapa pun umat nya, dia tetap memandang nya sama. Justru kita diciptakan berbeda ras, suku, agama dan kedudukan agar kita bisa menyatu satu sama lain, bukan untuk mencela, menghina dan memperlakukan sesama kita dengan tidak wajar.


Jadi, marilah kita sama-sama menjadi seorang manusia yang selalu menghargai semua orang dan tidak pernah membeda-beda kan orang lain .. .. !!!!!!!!!!